News Breaking
MEDKOM LIVE
wb_sunny

Breaking News

MPLS SMK Pasundan Subang 2025 Hadirkan Materi Strategis: Literasi Digital dan Pencegahan Narkoba

MPLS SMK Pasundan Subang 2025 Hadirkan Materi Strategis: Literasi Digital dan Pencegahan Narkoba

 


Subang, 14 Juli 2025
 — Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMK Pasundan Subang tahun pelajaran 2025/2026 resmi dimulai pada Senin, 14 Juli 2025. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Kepala Sekolah, Bapak Nano Supriatna, M.Kom, dan diikuti antusias oleh seluruh peserta didik baru.

Dengan mengusung tema “MPLS Ramah: Membangun Karakter, Cerdas Digital, dan Bebas Narkoba”, kegiatan ini bukan hanya berfokus pada pengenalan lingkungan sekolah, namun juga diisi dengan berbagai materi strategis dan edukatif.

Salah satu pemateri utama adalah Saudara Wijaya Kusuma, S.AN, Ketua Relawan TIK Kabupaten Subang sekaligus Ketua GARGA (Gerakan Anti Narkoba) Subang. Dalam kesehariannya, beliau juga bertugas sebagai Penyuluh KB di BKKBN Kabupaten Subang. Materi yang disampaikan meliputi:

🔹 Literasi Digital dan Etika Bermedia Sosial
🔹 Bahaya dan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba
🔹 Peran Remaja dalam Mewujudkan Generasi Emas 2045

Dalam paparannya, Wijaya menekankan pentingnya bijak dalam menggunakan teknologi digital serta meningkatkan kesadaran siswa terhadap ancaman narkoba yang kian mengintai generasi muda. “Remaja hari ini harus cakap digital dan berani menolak narkoba. Karena masa depan bangsa ada di pundak kalian,” tegasnya.

Suasana acara berlangsung interaktif. Para siswa tampak serius menyimak materi dan aktif mengajukan pertanyaan.

Wijaya Kusuma saat menyampaikan materi tentang literasi digital dan bahaya narkoba di hadapan siswa baru SMK Pasundan Subang.

MPLS ini dijadwalkan berlangsung selama sepekan, mulai 14 hingga 20 Juli 2025. Selain materi dari narasumber, kegiatan juga mencakup pengenalan program keahlian, pelatihan kedisiplinan, dan kegiatan kreatif siswa.

Dengan bekal materi yang disiapkan secara matang dan narasumber yang kompeten, MPLS 2025 diharapkan mampu menciptakan siswa yang tangguh, disiplin, serta siap menghadapi tantangan dunia industri dan teknologi.





Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar